|
Pemakaman Goguryeo Korea Utara |
Korea Utara mungkin bukanlah tujuan pilihan wisatawan mancanegara. Buktinya, hingga kini hanya ada satu Situs Warisan Dunia UNESCO yang dimiliki negara ini, berupa sebuah pemakaman.
Korea Utara hanya memiliki satu situs budaya yang tercatat dalam Warisan Dunia UNESCO. Situs tersebut adalah The Complex of Goguryeo Tombs atau Kompleks Pemakaman Goguryeo.
Komplek Pemakaman Goguryeo terdiri dari 30 kuburan individu yang berasal dari Kerajaan Goguryeo. Kerajaan Goguryeo merupakan salah satu yang terbesar dan terkuat di Korea Utara sejak 37 SM sampai abad ke-7, yang tersebar dari Semenanjung Korea hingga ke Republik Rakyat Cina. Ibu kota kerajaan ini kini menjadi Ibu Kota Korea Utara, Pyongyang.
Kuburan-kuburan di komplek pemakaman ini memiliki lukisan dinding yang khas. Lukisannya menggambarkan kehidupan sehari-hari Kerajaan Goguryeo di masa lampau. Komplek pemakaman ini dipercaya merupakan makam bagi raja-raja, ratu, dan anggota kerajaan lainnya. Pemakaman ini merupakan sisa dari hampir seluruh kebudayaan Korea Utara.
Lukisan dinding yang unik inilah yang membuat Komplek Pemakaman Goguryeo masuk Daftar Warisan Dunia UNESCO sejak 2004 sebagai yang pertama dan satu-satunya warisan dunia yang berasal dari Korea Utara. Namun, karena letaknya di Korea Utara, nyaris mustahil seorang wisatawan bisa berkunjung ke pemakaman ini. Bahkan, bila Anda bisa memasuki wilayah Korut, belum tentu diperbolehkan mengunjungi pemakaman ini, karena peraturan Pemerintah Korut terhadap wisatawan yang cukup ketat.
Judul : Inilah Warisan Dunia di Korut, yang Dilarang untuk Dikunjungi!
Deskripsi : Pemakaman Goguryeo Korea Utara Korea Utara mungkin bukanlah tujuan pilihan wisatawan mancanegara . Buktinya , hingga kini han...